Kamis, 21 Februari 2013

Tangis di 14 February '13

Tanggal 14 , hari kamis, tepat seminggu yg lalu, dimana aku menangis, sakit, terkejut, tdk percaya, ketika aku mengetahui sahabat baikku meninggal dlm kondisi melawan penyakit leukemia yg di deritanya di Rs. Dharmais. Aku sangat shock ketika aku datang ke rumahnya dan melihat sahabat ku sudah terbaring tak bernyawakan lagi dengan sudah mengenakan kain kafan.. sakitt rasanya hati ini melihat dia sperti itu, tidak percaya sahabatku yg biasanya ceria, dan kini aku lihat ia di klilingi orang dan dibacakan yasin. Ingin rasanya mengguncang tubuhnya dan berkata 'bangunn sayang, jgn bercanda, kita smua dsni dteng utk ngjak kmu maen' tapi aku tak kuasa utk melakukan smua itu, aku hanya bisa menangis dan mengelus lembut pipinya. Ingin aku menciumnya utk yg trakhir kalinya, namun aku takut air mataku menetes di wajahnya.  Maafin aku sahabatku..aku belum sempat mengabuli permintaanmu yg terakhir
Maafin aku sahabatku..aku belum bisa mnjdi shbat yg baik buat kmu
Maafin aku sahabatku..aku ngga ada disaat kmu membutuhkanku.. selamat jalan sayang, selamat jalan sahabat baikku..
Kini canda tawa tangis yg pernah kita lakukan bersama akan selalu mnjadi kenangan terindah dlm hidupku.. Love you Morita Norma Emy (amoy,cina,ketex) :* :'(

Jumat, 15 Februari 2013

selamat jalan sayangku sahabatku


Jakarta, 5 Maret 1991
Lahirlah seorang bayi perempuan mungil dari rahim seorang ibu, bayi perempuan itu sangat cantik, berkulit putih, bermata sipit, dan ia diberi nama Morita Norma Emi oleh kedua orang tuanya. Hari ke hari, bulan ke bulan, tahun ke tahun bayi mungil itu pun bertumbuh besar. Ia hidup di tengah keluarga yg sangat harmonis, ia pun melewati hari demi hari dengan penuh kebahagiaan dan kasih sayang dari kedua orang tuanya dan seorang kakak laki laki. Pertumbuhan bayi mungil itu pun sangat cepat dan tidak terasa, hingga dimana sekarang ia telah menjadi perempuan dewasa yg begitu cantik. Ia memiliki paras seperti orang chinese, berkulit putih, rambutnya hitam lurus dan tentunya bermata sipit. Dengan memiliki wajah yg oriental itu, ia pun dijuluki  'amoy', Panggilan itu lah yang hingga saat ini melekat pada dirinya. Semakin dewasa terlihatlah karakter yg ia miliki, ia periang, ceria, ramah, cerewet dan jarang skali dia mengeluhkan apapun. Karakter yg sprti ini lah yg membuat ia disenangi banyak org dan memiliki teman banyak. Kehidupan yg ia jalani selama ini pun berjalan sangat normal, ia melewati hari hari selalu dengan keceriaan bersama teman-temannya. Hingga pada pertengahan tahun 2012  dimana ia sudah menginjak usia 21tahun, dimana ia merasakan sesuatu yg aneh pd dirinya. Ia sering mengalami sakit kepala yg tdk sewajarnya, dan badannya yg kerap begitu terasa sgt sakit,namun ia msih bisa melewati keanehan yg terjadi pd dirinya. Hingga dimana rasa sakit tadi pun terasa lebih sangat hebat dibandingkan sebelumnya, dan ia pun akhirnya dilarikan ke rumah sakit dan pd saat itupun ia harus mengetahui sesuatu yg sangat pahit dlm hidupnya. Ia pun mengetahui bahwa ia mengidap sakit Leukimia (kanker darah), semenjak hari itu kehidupannya pun mulai berubah, namun ia msih bisa terlihat tersenyum dan ceria ketika sahabat sahabatnya menjenguknya. Setelah kedua orang tuanya pun mengetahui penyakit yg ada  pada diri anaknya, mereka pun harus menerima ikhlas walaupun begitu sangat sakit menerima semua ini. Kemudian ia pun harus menjalani perawatan selama beberapa bulan bahkan ia harus melewati hari raya besar islam di salah satu rumah sakit besar di bilangan jakarta selatan untuk melakukan kemoterapy. Setelah beberapa bulan dalam perawatan di rumah sakit, kondisi ia pun membaik dan akhirnya ia pun diperbolehkan pulang. Berita ini lah yg membuat sahabatnya senang mendengarnya, namun setelah kepulangannya ia masih harus beristirahat total d rumah selama sebulan. Ia harus mengenakan masker agar tidak tertular virus, dan tetap steril. Pada saat itu juga ia memutuskan untuk menggundul habis mahkota wanita miliknya yg ia banggakan dan dibanggakan oleh setiap kaum perempuan, karena rambutnya rontok setelah menjalani kemoterapy. Ia pun selalu nenuliskan status "ingin cepat panjang". Sebulanpun sudah dilewatinya dan kondisinyapun sangat membaik, gejala gejala sakit sebelumnya yg pernah ia rasakan pun jarang menghampirinya lagi. Sangat senang sahabatnya bisa melihat ia kembali bermain dan ceria sprti biasa, ia pun terlihat lebih kurus dan tetap terlihat cantik dengan mengenakan rambut palsu sebahu. Hari ke hari ia menghabiskan waktunya dengan bermain dan jalan jalan bersama keluarganya, ia pun melewati malam tahun baru 2013 di Jogjakarta bersama keluarga tercintanya. Hingga pada akhir januari ia pun merasakan gejala gejala sakit yg sebelumnya pernah ada menghantuinya kembali, ia merasa sakit kepala, dan matanya bengkak dan lebam dikarenakan trombositnya menurun. "Jangan sampe sakit lg, gamau masuk akuarium lg ya Allah" tulisnya pada akun twiternya. Pada awal februari sekitar tanggal 4 ia pun harus kembali masuk rumah sakit atau yg ia sebut sebagai 'akuarium'. Namun ia tidak langsung di kemoterapy untuk yg ke 2 kalinya, karena kondisinya tidak memungkinkan untuk di kemo dan ia harus menstabilkan kondisinya terlebih dahulu. Mendengar kabar ini pun sontak nembuat para sahabatnya kembali khawatir, para sahabatnya pun mengirimkan pesan pendek berupa dorongan dan semangat buatnya, mereka pun ingin menjenguknya namun ia melarangnya dengan alasan ia sekarang sedang tidak boleh di jenguk dan diperbolehkan ketika ia di kemo. Hingga pada akhirnya setelah 9hari ia dlm perawatan, ia pun menghembuskan nafas terakhirnya pada tanggal 14 februari di rumah sakit. Kabar buruk itu pun terdengar oleh semua orang yg mengenalnya, sangat menyakitkan mendengar kabar itu, tidak percaya bahwa sahabat kami yg ceria, periang telah meninggalkan kami untuk selamanya. Tidak ada pesan pesan terakhir yg kami dapat darinya, hanya 6 hari sebelumnya ia mengirimkan pesan "kalo gw sembuh gw pngen jalan, tp pd sibuk smuanya ya? Klo gw udh bisa di jenguk pas di kemo gw kabarin ya" cuma itu yg dibilang nya untuk terakhir kalinya. Sangat sangat tidak percaya sahabat kami tercinta sudah tiada untuk selamanya, kini hanyalah tersisa kenangan kenangan pait, lucu, indah ketika bersamanya dulu.
Amooyy kita semua seneng punya  sahabat kaya kamu..
Amoyy kita semua bangga punya sahabat kaya kamu..
Amoyy kita semua tetap menjadi sahabat kamu untuk selamanya walaupun kamu sudah meninggalkan kita semua..
Amoyy kita semua akan selalu merindukanmu disini..
Mungkin ini yang terbaik dari Allah buat kamu sayang, sekarang kamu gaperlu lagi merasakan sakit yg ada pada kepala, badan, dan seluruh tubuh kamu..
Sekarang kamu sudah tenang dan bahagia di alam sana..
Selamat jalan sahabatku tersayang Amoy, semoga kamu ditempatkan yg paling indah oleh Allah SWT.. Amiin Ya Robbal Alamin 









                                                                                                      By: ikha